Menghemat Kuota Internet Menggunakan Aplikasi Datally


Pada tulisan kali ini, saya ingin menceritakan sedikit tentang aplikasi ini. Behubung aplikasi ini baru saja rilis di tanggal 29 November 2017. Seorang Blogger kan pada dasarnya senang berbagi sesuatu. Oleh karena itu, saya ingin membagikan cerita saya selama menggunakan aplikasi ini. Mohon disimak dengan baik.

Google baru-baru ini meluncurkan sebuah aplikasi barunya. Sebuah aplikasi untuk memahami, mengontrol dan menghemat kuota internet. Melalui aplikasi Datally ini tentunya cukup efektif untuk menghemat kuota internet. Menurut riset yang telah dilakukan Google, aplikasi ini mampu menghemat kuota internet hingga 30%.
Di zaman ini, kuota internet adalah sebuah kebutuhan, dan di Indonesia kuota internet bukanlah hal yang murah. Untuk pemakaian satu hari berkisar antara 100MB - 1GB. Apalagi bagi orang seperti saya yang sangat sering menggunakan internet, baik itu untuk ngeblog, chattingan, main game dan menonton video di YouTube. Kemudian bayangkan untuk pemakaian satu minggu, berapa banyak kuota internet yang dihabiskan? Berapa banyak uang yang dihabiskan untuk membeli kuota internet? Pasti banyak!

Pada saat aplikasi ini diluncurkan, saya langsung tertarik inging mencobanya. Padahal di smartphone saya sudah ada aplikasi bawaan yang bernama Opera Max. cara kerjanya hampir sama sebenarnya, cuman saya sedikit tertarik karena ini adalah aplikasi yang diluncurkan langsung oleh Google.


Pada saat pertama kali mencoba aplikasi ini, saya agak sedikit bingung. Saya cari artikelnya di Google tapi masih sangat sedikit yang menuliskannya. Saya kemudian membuka YouTube, ternyata sudah ada video pengenalan aplikasi Datally ini. Video yang berdurasi 1 menit 15 detik itu nyatanya belum cukup membuat saya paham secara keseluruhan tentang aplikasi ini. Tapi setidaknya sudah memberikan sedikit bayangan. Berikut ini adalah videonya, silahkan ditonton:


Ada tiga hal dasar yang terdapat di Datally ini, berikut uraiannya:
  • Memahami Data. Aplikasi Datally ini akan memperlihatkan penggunaan kuota setiap hari, setiap minggu dan setiap bulan. Kita sebagai pengguna akan diberikan rekomendasi tentang cara menghemat kuota internet.
  • Mengontrol Kuota. Disini kita dapat memblokir aplikasi yang sering menggunakan kuota ssecara diam-diam di latar belakang dan membantu memantau penggunaan kuota secara real-time ada saat menggunakan aplikasi yang sedang kita jalankan.
  • Menghemat Kuota. Terkadang kita membutuhkan banyak tambahan kuota disaat kuota internet kita sudah mulai menipis. Apalagi kalau video yang kita tunggu-tunggu baru saja diposting di YouTube, dan kita tidak memiliki kuota untuk menontonnya. Salah satu solusinya adalah dengan menggunakan Wi-Fi gratis. Disini Datally akan memberikan informasi terkait Wi-Fi publik yang berada di sekitar tempat kita tinggal dan membantu kita terhubung. Tapi bukan memberikan passwordnya seperti aplikasi hack Wi-Fi bajingan yang bertebaran di Play Store itu.
Hal yang menjadi favorit saya di Datally ini adalah balon penghemat kuotanya. Lihat pada gambar di atas, ada sebuah balon pada bagian sebelah kiri layar ponsel saya.  Balon itu bertujuan untuk memberikan informasi terkait pemakaian kuota setiap sesi aplikasi yang digunakan. Tinggal mengklik balon tersbut, maka informasi kuota internet yang telah digunakan akan ditampilkan. Ini pastinya sangat berguna, karena terkadang kita lupa diri kalau sudah asik-asiknya nonton video di YouTube. Tidak lama datang sms bahwa kuota internet kita sudah habis, kan kesal.

Untuk yang ingin mencoba aplikasi ini silahkan langsung mengunduh di Play Store atau klik Datally: mobile data-saving & WiFi app by Google. Aplikasi Datally ini sudah bisa digunakan di perangkat yang menggunakan Android 5.0 (Lollipop) atau yang lebih baru. Kapan lagi bisa berhemat agar pengeluaran tidak terlalu banyak hanya karena membeli kuota internet.

2 Comments: Menghemat Kuota Internet Menggunakan Aplikasi Datally