Indonesia di YouTube Rewind 2018: Everyone Controls


Jika saya bertanya momen yang paling berkesan di YouTube di sepanjang tahun 2018 itu apa? Di Indonesia orang-orang mungkin mengatakan video Mobile Legends, Reza Arap vs Ericko Lim atau di seluruh dunia ada mungkin kasus Logan Paul di Hutan Aokigahara Jepang serta drama yang tak ada habisnya Pewdiepie vs T-Series dan tentunya masih banyak lagi yang tak mungkin disebutkan satu per satu. Berhubung ini sudah memasuki akhir tahun, itu tandanya untuk menyambut video tahunan yang merangkum segala trend di dunia, kreator YouTube dan momen di tahun 2018 ini dengan konsep bernama YouTube Rewind.

YouTube Rewind 2018: Everyone Controls
YouTube Rewind 2018: Everyone Controls
Tadi sore ketika saya melihat YouTube trend ternyata video YouTube Rewind 2018: Everyone Controls telah rilis. Videonya telah diupload sekitar 19 jam yang lalu ketika saya melihat videonya kembali saat menulis tulisan ini. Hal yang membuat saya kaget adalah adalah jumlah dislike video ini dua kali lipat jumlahnya dibanding yang like. Mungkin karena ada beberapa nama-nama besar yang tidak dimasukkan ke dalam video tersebut, salah satunya adalah King of YouTube Pewdiepie.

Sejak tahun 2017, Pewdiepie juga tidak ikut serta dalam YouTube Rewind tersebut. Entah apa alasannya, dia menolak atau memang tidak dipanggil karena kontroversial. Bagaimana pun juga ini akan selalu menjadi pertanyaan besar bagi orang-orang yang menikmati konten dari kreator-kreator YouTube.

YouTube Rewind 2018: Everyone Controls adalah video YouTube Rewind yang paling berbeda diantara video YouTube Rewind di tahun sebelum-sebelumnya. Jika YouTube Rewind sebelumnya dipenuhi dengan video musik dan joget-joget, di YouTube Rewind ini lebih banyak ngobrol satu sama lain. Mereka masing-masing cerita apa yang dia inginkan ketika ia bisa mengontrol YouTube Rewind. Nah, mungkin karena itu YouTube Rewind kali ini mengangkat tema Everyone Controls.

Dalam video tersebut ada banyak trend yang diangkat, yang pertama game terpopuler di dunia (tapi tidak di Indonesia karena kalah sama game Mobile Legends) yaitu Fortnite. Terus ada Mukbang, yaitu siaran live atau video sambil makan-makan yang trend dari Korea. Ada juga K-Pop yang memang di tahun ini begitu populer hampir di seluruh belahan dunia. Serta ada Royal Wedding, In My Feeling Challenges, World Cup 2018 dan tentunya masih banyak lagi.

YouTube Rewind 2018 - Everyone Controls Rewind - SkinnyIndonesian24
YouTube Rewind 2018 - Everyone Controls Rewind - SkinnyIndonesian24
YouTube Rewind 2018 - Everyone Controls Rewind - Gen Halilintar
YouTube Rewind 2018 - Everyone Controls Rewind - Gen Halilintar
Satu hal yang menarik di YouTube Rewind ini dibandingkan  dengan YouTube Rewind sebelum-sebelumnya adalah ada perwakilan dari Indonesia yang ikut serta di YouTube Rewind 2018: Everyone Controls. Ada dua nama yang ikut, yang pertama channel yang memang sejak SMA sering saya tonton, SkinnyIndonesian24. Terus channel yang tidak pernah saya tonton habis videonya dan sering saya dislike, Gen Halilintar. Dua channel tersebut adalah perwakilan Indonesia pertama disepanjang sejarah YouTube Rewind dunia.

Untuk YouTube Rewind Indonesia sendiri bagaimana? Tahun kemarin tidak ada, ya mungkin karena Youtuber Indonesia kebanyakan drama. Tapi di tahun ini kayaknya ada, walaupun saya dengar ada masalahnya juga, tapi kita tunggu saja. Apakah konsepnya hampir sama dengan  YouTube Rewind 2018: Everyone Controls atau beda jauh?